LIHAT : Cak Arlan, Wako Prabumulih terpilih melihat langsung kondisi rumah Saiman, warga Dusun Prabumulih terbakar Minggu malam. Foto : Ist/FAJARSUMSEL.COM
PRABUMULIH, FAJARSUMSEL.COM – Mengetahui ada warga mengalami musibah kebakaran di Dusun Prabumulih, Minggu, 3 Februari 2025. Menyebabkan rumah hangus terbakar, dan korbannya kehilangan harta bendanya.
Cak Arlan, sebagai Wako Prabumulih langsung melihat kondisi rumah korban diketahui bernama Saiman, 65 tahun, warga Jalan Sudirman Kelurahan Prabumulih, Kecamatan Prabumulih Barat, Senin pagi.
Suami H Linda Arlan menunjukkan kepedulian dan keprihatinannya atas musibah dialami Saiman dan istrinya. “Semoga musibah ini, menjadikan kita lebih baik dari sebelumnya. Kita turun prihatin,” ujarnya.
Ayah Leoni AP SH MH ini mengungkapkan, ada sedikit bantuan diberikannya kepada korban sebagai santunan guna meringankan musibah dan bebannya. “Mungkin, jumlahnya tidak seberapa. Namun, setidaknya bisa menjadi bekal buat korban kebakaran dan keluarga,” ucapnya.
Saiman sendiri berterima kasih atas kunjungan Cak Arlan dan jajaran telah meninjau rumahnya hangus terbakar, dan memberikan bantuan atas musibah dialaminya. “Terima kasih atas bantuan telah diberikan, semoga berguna bagi kami sekeluarga,” bebernya. (rin)