SIDAK : Pj Wako Prabumulih, H Elman ST MM dan sejumlah Forkompinda sidak di PTM dalam rangka mengecek harga dan stok sembako, belum lama ini. Foto : Ist/FAJARSUMSEL.COM
PRABUMULIH, FAJARSUMSEL.COM – Harga beras termasuk di Prabumulih, sempat melambung di harga Rp 17 ribu perKg. Belakangan, harga beras ini berlangsung turun.
Tentunya, hal ini meringankan warga dan membuat lega. Apalagi, belakangan Pemkot Prabumulih cukup masih menekan angka inflasi daerah melalui berbagai programnya. Yaitu, Operasi Pasar Murah dan Pangan Murah. Juga, penyaluran bantuan Cadangan Beras Pangan Pemerintah atau CBP.
Hal itu dibenarkan Kadisprindag Prabumulih, Mukhtar Edi SSos MSi melalui Kasi Bapokting, Aris kepada awak media, belum lama ini. “Harga beras memang sebelumnya sempat menyentuh harga Rp 17 ribu perKg, tetapi sekarang sudah berangsur turun. Beras eceran, sudah berada di bawah Rp 17 ribu perKg atau sekitar Rp 16-16,5 ribu perKg,” jelasnya.
Hal itu, menurutnya hasil surveinya di tingkat pedagang beras, belum lama ini. Sedangkan, di tingkat agen beras medium dijual Rp 13.650 perKg.
Sedangkan, beras premium saja dijual Rp 14 ribu perKg. Ungkapnya, beras Bulog yaitu SPHP. Dijual di pasaran Rp 11 ribu perKg. “Mudah-mudahan, turun turunnya harga beras ini meringankan beban masyarakat,” tutupnya. (rin)