KAWAL : Kajari Muara Enim, Rudi Iskandar SH mengawal program MBG secara langsung turun mendampingi Pj Bupati Muara Enim, Henky Putrawan SPt MM Msi melaunching program MBG di sejumlah sekolah di Kabupaten Muara Enim, Senin. Foto : Ist/FAJARSUMSEL.COM
MUARA ENIM, FAJARSUMSEL.COM – Program MBG, merupakan program Asta Cita Presiden RI, Prabowo Subianto telah dimulai dan dilaunching di Kabupaten Muara Enim, Senin, 17 Februari 2025.
Kajari Muara Enim, Rudi Iskandar SH MH mendampingi Pj Bupati Muara Enim, Henky Putrawan SPt MM MSi memantau pelaksanaan program MBG tersebut dipusatkan di SMP 05 Muara Enim Desa Tanjung Jati, Kecamatan Muara Enim Kabupaten Muara Enim.
Kegiatan program MBG tersebut, dilaksanakan CV Cahaya Gemilang menyasar 13 sekolah dan jumlah total 3.125 orang siswa, secara rinci sebagai berikut; SD Negeri 22 Muara Enim jumlah siswa 402; SD Negeri 21 Muara Enim jumlah siswa 102; SD Negeri 23 Muara Enim jumlah siswa 162.
Kemudian, SD Negeri 04 Muara Enim Jumlah siswa 180; SD Negeri 13 Muara Enim Jumlah siswa 210; SD Negeri 01 Muara Enim jumlah siswa 154; SMP Negeri 07 Muara Enim jumlah siswa 378.
Lalu, MTs Negeri 1 Muara Enim jumlah siswa 613; SMP Negeri 05 Muara Enim jumlah siswa 516; MI/MTs/MA LaaRoiba jumlah siswa total 118; TK Darul Hikmah jumlah siswa 33; SD/SMP/SMA Luar Biasa jumlah siswa total 93; SD Negeri 09 Muara Enim jumlah siswa 161.
Kajari Muara Enim, Rudi Iskandar SH MH didampingi Kasi Intel, Anjasra Karya SH MH membenarkan, kalau program MBG telah dilaunching dan mulai berjalan.
“Kita melakukan pemantauan secara langsung program MBG, telah dilauching di Kabupaten Muara Enim. Program ini, baik sekali dan bagian program Asta Cita Presiden RI, Prabowo Subianto,” akunya.
Lanjutnya, pemantauan kegiatan ini sebagai bentuk dukungan Kejari Muara Enim dalam rangka memastikan kalau program MBG berjalan secara baik.
“Kegiatan launching program MBG di Kabupaten Muara Enim berjalan lancar, aman dan kondusif serta mendapat respon positif dari para siswa,” tutupnya. (rin/ril)