Ada Ratu Nanas dan Naga di Barisan SMAN 1 Prabumulih, Tampilan Memukau dan Bius Penonton

PRABUMULIH, FAJARSUMSEL.COM – Barisan peserta dari SMAN 1 Prabumulih berhasil mencuri perhatian ribuan penonton dalam Karnaval HUT ke-24 Kota Prabumulih digelar meriah di sepanjang Jalan Sudirman, Selasa, (21/10/2025).

Tampil tema “Ratu Nanas dan Naga”, para siswa menghadirkan kreativitas luar biasa lewat kostum megah dan riasan artistik memadukan unsur budaya lokal dengan sentuhan fantasi modern. Sosok Ratu Nanas, diperankan Violeza Devian Zulko Putri atau akrab disapa Eza, tampil anggun mengenakan gaun berwarna emas kehijauan dengan ornamen nanas khas kota Prabumulih.

Di belakangnya, barisan siswa lain tampil gagah mengawalin sang ratu bergerak lincah mengikuti alunan musik. Kolaborasi antara keanggunan sang ratu dan kegagahan naga membuat penonton bersorak kagum dan berebut mengabadikan momen tersebut.

“Persiapannya sekitar dua minggu. Kami berusaha menampilkan ikon kota, yaitu nanas, tapi dengan konsep yang lebih segar dan kreatif,” ujar Eza, siswi SMAN 1 Prabumulih.

Sementara itu, Eza, bangga bisa tampil mewakili sekolahnya. “Senang banget bisa ikut karnaval ini. Gaunnya berat, tapi terbayar dengan antusias penonton. Semoga tampilan kami bisa mengharumkan nama sekolah,” ucapnya dengan senyum bahagia.

Penampilan spektakuler SMAN 1 Prabumulih ini bukan hanya menunjukkan kreativitas siswa, tetapi juga menjadi simbol cinta mereka terhadap kota kelahiran dikenal sebagai Kota Nanas. Dalam barisan mereka, juga tampak spanduk bertuliskan “Selamat Ulang Tahun ke-24 Kota Prabumulih”, menambah semarak suasana.

Karnaval tahun ini diikuti puluhan peserta dari berbagai sekolah, instansi, dan komunitas. Setiap peserta beradu kreasi menampilkan tema budaya, lingkungan, hingga potensi daerah. Namun, tak bisa dipungkiri, barisan “Ratu Nanas dan Naga” dari SMAN 1 Prabumulih menjadi salah satu paling mencuri perhatian. (rin)