PATROLI : Kapolres Prabumulih, AKBP Endro Aribowo SIk bersama sejumlah PJU berpatroli keliling kerja memastikan persiapan pengamanan Natal 2023, Sabtu. Foto : Ist/FS.COM
PRABUMULIH, FS.COM – Baru saja menjabat Kapolres Prabumulih, AKBP Endro Aribowo SIk langsung dihadapkan perayaan Natal 2023. Mau tidak mau, ia akhirnya melakukan patroli keliling ke gereja ada di wilayahnya, Sabtu, 23 Desember 2023.
Guna memastikan persiapan pengamanan gereja di wilayahnya, agar berjalan secara optimal dan umat kristiani bisa merayakan natal 2023 berjalan lancar tanpa kendala.
“Iya hari ini, saya sebagai Kapolres Prabumulih baru melaksanakan pengecekan gereja dalam rangka persiapan pelaksanaan pengamanan Natal 2023 di gereja ada di wilayahnya kita,” ujar Endro, Sapan akrabnya.
Mantan Kasubdit Reg Ident Ditlantas Polda Sumsel ini menjelaskan, ada 14 gereja di Prabumulih melaksanakan kegiatan perayaan natal mulai 24-30 Desember 2023 ini. “Kita terjunkan sekitar 109 personel, dalam rangka pengamanan gereja merayakan natal 2023,” terang Alumnus 2004.
Harapannya, kata suami Ivone Endro ini, umat kristiani merayakan natal berlangsung nyaman dan khimad. “Jumlah personel bergantung banyak atau besarnya gereja, kita akan lakukan sweeping barang-barang masuk gereja. Dalam rangka antisipasi hal-hal tidak diinginkan selama berlangsungnya kegiatan ibadah natal, dan personel berjaga hingga pelaksanaan perayaan ibadah natal selesai,” tutupnya. (rin)