Wako Prabumulih Ajak Masyarakat Serahkan Data Valid dan Akurat

  • Bagikan

COKLIT : Ketua KPU Prabumulih, Marjuansyah SIP bersama Pantarlih melakukan pencoklitan di kediaman Rumdin Wako, Selasa. Foto : Rian/FS.COM

//Sukseskan Pemilu 2024, KPU Lakukan Pemuktahiran Data Lewat Coklit

PRABUMULIH, FS.COM – KPU Prabumulih melakukan pemuktahiran data lewat pencoklitan kali ini di kediaman Rumdin Wako Prabumulih, Selasa, 14 Februari 2023.

Wako Prabumulih, Ir H Ridho Yahya MM bersama keluarganya di data petugas Pantarlih didampingi Ketua KPU Prabumulih, Marjuansyah SIP dan jajaran. Satu persatu datanya, diperiksa dan divalidasi agar bisa menjadi data pemilih pemilu.

“Mari kita sukseskan Pemilu 2024, dukung pencoklitan dilakukan KPU Prabumulih. Berikan data valid dan akurat, sehingga data pemilih bisa muktahirkan,” ujar Ridho, sapaan akrabnya.

Sambutnya, jangan sampai kehilangan hak pilih, karena data pencoklitannya tidak akurat dan valid. Dan, jelas hal itu akan merugikan masyarakat itu sendiri.

“Data ini, jelas akan mempengaruhi data Pemilu 2024. Baik itu, Pileg 2024 ataupun Pilkada 2024,” terang suami Ir Hj Suryanti Ngesti Rahayu ini.

Tukas ayah tiga anak ini, data pencoklitan ini menentukan masih Kota Nanas ini. Jika warganya memilih 100 persen, harapannya bisa semuanya memilih. “Warga bisa memilih wakil rakyat dan Presiden juga Wako Prabumulih hingga Gubernur Sumsel. Khususnya, bisa membawa Prabumulih ke arah lebih baik,” jelas Politisi Golkar ini.

Ketua KPU Prabumulih, Marjuansyah SIP menjelaskan, sekarang ini Pantarlih tengah melakukan pencoklitan dalam rangka pemuktahiran data Pemilu 2024. “Hari ini, giliran Pak Wako Prabumulih dilakukan pencoklitan selaku warga dan pemilih. Alhamdulillah, datanya valid dan akurat. Ada. 12 orang kita data di KK Pak Wako Prabumulih dan keluarga,” sebut Juan.

Lanjutnya, pencoklitan ini dilakukan mulai 12 Februari 2023 – 13 Maret 2023. Harapannya, selama pencoklitan masyarakat selaku pemilih memberikan data valid dan akurat. “Ayo sukseskan pencoklitan dalam rangka pemuktahiran data pemilu,” pungkasnya. (rin)

  • Bagikan