NGOBROL : Wako Prabumulih, Ir H Ridho Yahya MM bersama Wako Pagar Alam, Alpian Maskoni SH ngobrol bersama di Ruang Kantor Wako Pagar Alam, Senin. Foto : Rian/FS.COM
PAGAR ALAM, FS.COM – Kunjungan studi tiru jajaran Pemkot Prabumulih ke Pemkot Pagar Alam diketuai Wako Prabumulih Ir H Ridho Yahya MM, disambut langsung Wako Pagar Alam, Alpian Maskoni SH, Senin, 6 Maret 2023 di Kantor Pemkot Pagar Alam.
Wako Pagar Alam, Alpian Maskoni SH mengatakan, ia sudah cukup kenal bersama Wako Prabumulih Ir H Ridho Yahya MM ini. “Kak Ridho ini, sahabat saya sekaligu mentor saya. Beliau banyak mengajar saya dan memberikan masukan,” ujar Alpian.
Kata orang nomor satu di Kota Basemah ini, kedatangan Wako Prabumulih dan jajaran merupakan sebuah kehormatan luar biasa.
“Alhamdulillah, Kak Ridho bersama jajaran bisa silaturahmi ke Pagar Alam. Kita senang sekali dan hal ini luar biasa buat kami di Pagar Alam. Tersanjung sebagai adek didatangi kakak,” akunya.
Harapannya, program Pemkot Prabumulih bisa disinergikan bersama Pemkot Pagar Alam.
“Paga Alam selalu berupaya melihat, Prabumulih, Lubuk Linggau dan Palembang. Karena, statusnya sama-sama kita,” bebernya.
Dia menerangkan, Ika Prabumulih bisa, jelas Pagar Alam bisa. Juga Palembang bisa, Pagar Alam harus bisa.
“Seperti data MCP Prabumulih terbaik dan lainnya. Kita akui Prabumulih di atas, wajar memang pas dipimpin Kak Ridho,” sebutnya.
Lanjutnya, Pagar Alam punya keunikan sendiri. Statusnya, Pagar Alam ini kota sudah lewat. Tetapi, kabupaten belum. Selain itu, Pagar Alam ini 61 persen kotanya adalah hutan lindung.
“Pagar Alam ini adalah kota pertanian, diberkahi wisata alam. Makanya, kita berupaya meningkatkan okupansi hotel. Juga memancing para investor berinvestasi hotel di Pagar Alam.
“Kita berterima dan memberikan penghargaan kepada Kak Ridho dan jajaran,” pungkasnya. (rin)