BERSIHKAN : Tim Cak Arlan menurunkan mobil dump truk dan alat berat backhoe membersihkan sampah berserakan di Jalan Kapten Abdullah samping SMK PGRI 2, Jumat. Foto : Ist/FAJARSUMSEL.COM
PRABUMULIH, FAJARSUMSEL.COM – Mendapat pengaduan masyarakat, mengeluh banyaknya sampah berserakan di Jalan Kapten Abdullah Samping SMK PGRI 2 Prabumulih Kelurahan Mabes, Kecamatan Prabumulih Utara, Jumat, 19 April 2024.
H Arlan atau disapa akrabnya, Cak Arlan menerjunkan tim berikut mobil dump truk dan backhoe, guna membersihkan sampah berserakan di lokasi tersebut dikeluhkan masyarakat. Selain, menimbulkan bau tak sedap, juga merusak keindahan.
“Kita dapat laporan masyarakat, ada sampah berserakan di Jalan Kapten Abdullah Samping SMK PGRI 2 Prabumulih. Langsung kita tindaklanjuti, Cak Arlan langsung menurunkan mobil dump truk dan backhoe hari ini,” ujar Perwakilan Cak Arlan, Mang Manto.
Pembersihan sampah ini, kata dia, dilakukan secara bergotong royong bersama masyarakat di lokasi tersebut. “Ini bentuk kepedulian, dan respon terhadap keluhan masyarakat. Sebagai, salah satu Cawako Prabumulih 2024-2029 sudah seharusnya peka terhadap segala keluhan masyarakat. Dan, selalu berbuat hal terbaik bagi masyarakat Prabumulih,” bebernya.
Salah satu warga, Julkifli mengatakan, berterima kasih atas kepedulian Cak Arlan terhadap keluhan masyarakat terkait sampah berserakan di Jalan Kapten Abdullah Samping SMK PGRI 2 Prabumulih. “Bersama masyarakat, pembersihan sampah itu dilakukan. Setelah dibersihkan, tentunya tidak akan berserakan lagi dan tidak menganggu pandangan mata dan bau busuk selama ini kita rasakan ketika melintasi lokasi tersebut,” pungkasnya. (rin)