Sempat Ketinggalan, Ketua Inkando Sumsel Roy Riady : Bergerak Lebih Cepat Menyusul Buat Kemajuan

  • Bagikan

PELANTIKAN : Kepengurusan Inkado Pengprov Sumsel diketuai Roy Riady SH MH dilantik di Hotel Excelton Palembang, Kamis. Foto : Rian/FS.COM

PALEMBANG, FS.COM – Kepengurusan Indonesia Karate-Do (Inkado) Pengprov Sumsel dipimpin Roy Riady, Kamis, 28 September 2023 resmi dilantik di Ballroom Hotel Excelton Palembang.

Pelantikan dilakukan Ketua PB Inkado, Ahmad Sahroni melalui Sekjen, Okta R Pesik. Okta mewakili Ketua menerangkan, pengurus daerah Inkado, punya peran singnifikan mencari bibit atlit karate di wilayahnya dalam memajukan Inkado, termasuk di Sumsel.

“Inkado, khususnya di Sumsel menjadi wadah sportif dan inklusif para karateka. Sekaligus, kita harapkan bisa mendukung kegiatan organisasi ini,” tukasnya.

Ia juga meminta, agar Inkado Sumsel segera mengibarkan bendera Inkado di provinsi lumbung energi ini. “Segera bentuk pengurusan Inkado di 17 kabupaten/kota di Sumsel, guna memajukannya karate khususnya Inkado,” ucapnya.

Dewan Pembina Inkando Sumsel, juga Kadispora Palembang, Isnaidi Madani mengucapkan, selamat atas dilantiknya kepengurusan Inkado Provinsi Sumsel.

“Semoga kehadiran Inkado Sumsel, bisa membawa kemajuan lebih maju, kontribusi dalam dunia karate di Sumsel,” ujar Isnaini.

Ajaknya, mari bersama-sama memajukan Inkado di Sumsel ini. “Supaya bisa lebih berkiprah dan menelurkan prestasi membanggakan,” pesannya.

Kepengurusan Inkado Sumsel, yaitu Ketua Pengprov Roy Riady SH MH, Sekretaris Abdul Hakim Fahmi SE MM, dan Bendahara H Afrizal Hasyim.

Ketua Inkado Pengprov Sumsel, Roy Riady SH MH mengakui, sempat gugup mengemban amanah berat guna memajukan Inkado di Sumsel.

“Semoga amanah sangat besar saya pegang ini, berjalan baik. Kepengurusabn alhamdulillah, telah dikukuhkan. Mari kita bahu membahu, membesarkan Inkado di Sumsel,” ujar pria menjabat Kajari Prabumulih.

Mantan atlit karate Inkado Sumsel di era 90-an ini, sempat menyumbangkan medali emas kelas 42 kg, kategori kumite.

“Kita upayakan, majunya Inkado di Sumsel ini lebih cepat dari cabor lain. Tak perlu nomor satu, tetapi bisa menjadi terbaik,” pungkasnya.

Pelantikan itu dihadiri sejumlah orang penting. Termasuk, Pj Wako Palembang Drs Ratu Dewa MSi. Pj Wako Prabumulih H Elman ST MM, Perwakilan Kejati Sumsel, Perwakilan Binda Sumsel, Perwakilan Pj Bupati Muba, Wakil Ketua I DPRD Sumsel H Giri Ramanda N Kiemas SE MM, dan lainnya. (rin)

  • Bagikan