Sementara Prabumulih Posisi 7, Cabor Sambo Sumbang 2 Emas dan 5 Perunggu

  • Bagikan

MEDALI : Perolehan medali kontingen kabupaten/kota di PORPROV Lahat 2023. Foto : Ist/FS.COM

PRABUMULIH, FS.COM – Meski anggaran belum cair, karena masuk dalam APBD Perubahan. Tetapi, 31 cabor dibawah naungan KONI Prabumulih satu persatu melenggang ke PORPROV 2023 di Kabupaten Lahat.

Hasilnya, cabor sambo menyumbangkan emas pertama bagi Kota Nanas ini. Yaitu, 2 emas dan 5 perunggu. Tentunya, hal itu membuat bangga dan mengharumkan nama Kota Nanas ini di ajang olahraga tingkat regional tersebut.

Informasi beredar, 17 kabupaten/kota ikut PORPROV 2023, Prabumulih masuk urutan ke-7 perolehan medali. Urutan tiga besar diraih Muba, Lahat, dan Palembang.

“Iya benar, cabor sambo sumbang medali bagi Prabumulh. 2 emas dan 5 perunggu,” kata Ketua KONI Prabumulih, Benny Rizal SH MH, Jumat, 15 September.

Ketika disinggung, soal pasang target. Kata Benny, sapaan akrabnya belum berani. Pasalnya, anggaran tidak ada. “Kita tidak berani pasang target, pasalnya KONI Prabumulih tidak ada dana sama sekali,” aku Benny.

Situasi demikian, ia tetap memberikan motovasi dan semangat para atlit di 31 cabor agar berupaya terbaik, guna mengukir prestasi membanggakan Kota Migas ini. “Tetap semangat dalam bertanding, ukir prestasi,” bebernya. (rin)

  • Bagikan