Reses Perseorangan, Anggota DPRD Sumsel Giri Ramanda Serap Aspirasi Masyarakat Desa Muara Gula Lama dan Baru

  • Bagikan

RESES : Anggota DPRD Sumsel, HM Giri Ramanda Nazarudin Kiemas SE MM reses perorangan tahap I berlokasi di Desa Muara Gula Lama, Rabu. Foto : Johartono/FAJARSUMSEL.COM

MUARA ENIM, FAJARSUMSEL.COM – Menemui konstituennya berlokasi di Desa Muara Gula Lama, Kecamatan Ujan Mas Lama, Kabupaten Muara Enim. Anggota DPRD Sumsel, H Giri Ramanda Nazarudin Kiemas SE MM melakukan reses tahap I perseorangan guna menyerap aspirasi masyarakat, Rabu, 31 Januari 2024.

Ini merupakan reses pertamanya, di awal 2024 ini. Giri, sapaan akrabnya langsung turun serta berdialog bersama masyarakat Muara Gula baik lama dan baru.

Hadir juga Kades Muara Gula Baru, Kades Muara Gula Lama, Camat Ujan Mas, Tokoh Agama, Ketua Adat, Ketua BPBD, Perangkat Desa dan RT. Juga hadir, Anggota DPRD Muara Enim Munyati SH MH dari Fraksi PDI Perjuangan merupakan asli putri, warga Desa Muara Gula Lama dan Muara Gula Baru.

Pantauan awak media, reses ini banyak sekali usulan-usulan masyarakat dilontarkan baik secara tertulis maupun lisan buat pembangunan dari kedua desa tersebut hingga kedua kades tersebut menyampaikan proposal langsung diterima Giri, Anggota DPRD Sumsel. Juga, menjabat Wakil Ketua Sumsel.

Masyarakat mengharapkan H Giri Ramanda Nazarudin Kiemas SE MM bisa terpilih menjadi Anggota DPR RI pada pemilu kali ini. “Saya tidak lagi caleg di Provinsi tetapi ke pusat. Mohon doa restu dari masyarakat Desa Muara Gula Lama dan Baru,” pinta Giri.

Ia sendiri memiliki garis keturunan dari Desa Tanjung Raman, Kecamatan Ujan Mas, Kabupaten Muara Enim. “Artinya, Desa Muara Gula Lama dan Baru layak desa sendiri,” sambung Giri ketika melaksanakan reses perorangan.

“Reses ini merupakan suatu kewajiban bagi Anggota DPRD menampung semua aspirasi masyarakat di dapilnya masing-masing,” tambahnya.

Masih kata dia, kehadirannya tidak sendiri tetapi didampingi istri, Ayu Nuzuri SE MM pada pemilu kali ini maju sebagai Caleg DPRD Sumsel. Dan, mohon doa dan restunya.

Dalam sesi tanya jawab menanggapi usulan masyarakat sekali-kali bercanda rananya Provinsi akan diupayakannya. “Tetapi kalau, kalau kabupaten akan saya di sampaikan ke kabupaten. Kebetulan di sini, ada salah satu Anggota DPRD dari Kabupaten Munyati SH MH,” sebutnya.

Di akhir sambutan Giri, meminta doa dan restu agar dirinya dan istri serta Munyati SH MH dapat terpilih kembali menjadi Anggota DPR. “Agar bisa mnyampaikan aspirasi masyarakat di DPRD Kabupaten, DPRD Provinsi dan DPR RI,” jelasnya pada kesempatan reses ini juga memberikan bantuan kepada Karang Taruna, LPM, Ketua Adat dan ibu-ibu pengajian. (rin)

  • Bagikan