PRABUMULIH, FAJARSUMSEL.COM – Tim Penggerak Pemberdayaan dan Kesejahteraan Keluarga (TP PKK) Prabumulih menggelar Rapat Kerja Daerah (Rakerda) 2025, Rabu, 17 Desember 2025, di Gedung Kesenian Rumdin Wako Prabumulih.
Rakerda TP PKK 2025 mengusung tema ‘Terwujudnya Keluarga Berdaya dan Sejahtera Menuju Prabumulih MAS’. Kegiatan ini menjadi forum strategis dalam menyatukan persepsi serta menyelaraskan program kerja TP PKK dari tingkat kota hingga kelurahan.

Kegiatan tersebut secara resmi dibuka Wako Prabumulih, H Arlan, dan dihadiri sejumlah Kepala Organisasi Perangkat Daerah (OPD) di lingkungan Pemerintah Kota Prabumulih.
Dalam sambutannya, Wako Prabumulih H Arlan menegaskan bahwa TP PKK memiliki peran penting sebagai mitra pemerintah daerah dalam membangun masyarakat dari unit terkecil, yakni keluarga.
“Pembangunan tidak hanya soal infrastruktur, tetapi juga pembangunan sumber daya manusia. Di sinilah peran TP PKK sangat strategis dalam membentuk keluarga yang sehat, mandiri, dan sejahtera,” ujar H Arlan.

Ia berharap, melalui Rakerda ini, seluruh program TP PKK dapat selaras dengan arah kebijakan Pemkot Prabumulih serta mendukung visi Prabumulih MAS.
“Program yang dirancang harus tepat sasaran, berkelanjutan, dan mampu menjawab kebutuhan masyarakat. Saya mengajak TP PKK untuk terus bersinergi dengan OPD agar manfaatnya benar-benar dirasakan oleh warga,” tegasnya.
Ketua Panitia Rakerda, Kepala Dinas Pemberdayaan Masyarakat dan Desa (DPMD) Prabumulih, Matnur Latif ST MSi, menyampaikan bahwa Rakerda ini bertujuan untuk memperkuat koordinasi dan sinkronisasi program kerja PKK agar berjalan optimal.

“Rakerda ini diharapkan mampu menyatukan persepsi seluruh pengurus TP PKK, sehingga program yang dijalankan dapat terlaksana dengan baik, efektif, transparan, serta benar-benar memberikan manfaat bagi masyarakat,” ujar Matnur Latif.
Sementara itu, Ketua TP PKK Prabumulih, Hj Linda Arlan, dalam sambutannya menekankan pentingnya soliditas dan komitmen seluruh jajaran TP PKK.
“TP PKK harus menjadi motor penggerak pemberdayaan keluarga. Program yang disusun tidak hanya bersifat seremonial, tetapi benar-benar menyentuh kebutuhan masyarakat,” tegas Hj Linda Arlan.
Dalam rangkaian kegiatan Rakerda tersebut, turut dilaksanakan pelantikan Ketua TP PKK Kecamatan Cambai. Selain itu, agenda juga diisi dengan peninjauan lapangan sebagai bagian dari evaluasi dan penguatan pelaksanaan program PKK di wilayah.
Rakerda TP PKK 2025 ini turut dihadiri Staf Ahli PKK Kota Prabumulih, Nuning Mulya Franky, serta jajaran pengurus dan perwakilan TP PKK kecamatan dan kelurahan se-Kota Prabumulih.
Melalui Rakerda ini, TP PKK Prabumulih diharapkan semakin solid dan mampu menjadi mitra strategis pemerintah daerah dalam mewujudkan keluarga berdaya dan sejahtera menuju Prabumulih MAS. (rin)







