Propam Polda Sumsel Gaktibplin di Polres Prabumulih, Sekaligus Tes Urine Personel

  • Bagikan

GAKTIBPLIN : Personel Propam Polda Sumsel melakukan Gaktibplin di Polres Prabumulih, Rabu. Foto : Ist/FAJARSUMSEL.COM

PRABUMULIH, FAJARSUMSEL.COM – Propam Polda Sumsel, terjunkan personel ke Polres Prabumulih guna melakukan penegakan penertiban disiplin, Rabu, 12 Juni 2024.

Satu persatu personel dikumpulkan dicek kelengkapannya, sikap tampang, dan lainnya. Selain itu, dilakukan tes urine terhadap personel secara acak di lingkungan Polres Prabumulih.

Personel Polres Prabumulih diingatkan, agar mematuhi aturan dan ketentuan ada. Dan, tidak melakukan pelanggaran. Termasuk, penyalahgunaan narkoba.

Hal itu dibenarkan Kapolres Prabumulih, AKBP Endro Aribowo SIk ketika dikonfirmasi awak media, Rabu.

“Iya betul, ada Tim Propam Polda Sumsel turun melakukan Gaktibplin di Polres Prabumulih. Dalam rangka penegakkan aturan pada personel Polri, termasuk juga dilakukan tes urine secara acak,” ucap Endro, sapaan akrabnya.

Kata dia, hasil tes urine dilakukan secara acak terhadap jajarannya semuanya negatif. “Tadi dilakukan tes urine, dalam rangka pencegahan dan antisipasi peredaran dan penyalahgunaan narkoba terhadap personel. Hasilnya, semua negatif,” tandasnya.

Ia menegaskan, personelnya jangan melanggar aturan dan ketentuan berlaku. Termasuk juga, terjerumus penyalahgunaan dan peredaran narkoba. “Kita sanksi tegas baik sanksi kode etik, dan pidana sesuai aturan ketentuan ada,” tutupnya. (rin)

  • Bagikan