Pj Wako Prabumulih: Itu Bukan Mobil Kades, Tetapi Mobil Operasional Desa Buat Digunakan Masyarakat

  • Bagikan

Elman. Foto : Ist/FAJARSUMSEL.COM

PRABUMULIH, FAJARSUMSEL.COM – Pemkot Prabumulih memberikan 12 desa, berupa 1 unit mobil Toyota Rush sebagai operasional desa. Mobil tersebut, memang dipegang kades tetapi bisa digunakan masyarakat.

Hal itu ditegaskan Pj Wako Prabumulih, H Elman ST MM kepada awak media, Kamis, 27 Juni 2024. “Itu bukan mobil kades, tetapi diberikan Pemkot Prabumulih sebagai operasional desa. Buat dipergunakan masyarakat dan desa,” ujar Elman, sapaan akrabnya.

Pemberian mobil operasional desa ini, diharapkan kades dan perangkat desa selaku perpanjang tangan Pemkot Prabumulih bisa lebih mengoptimalkan pelayanan kepada masyarakatnya.

“Ini bentuk perhatian Pemkot Prabumulih, dalam rangka peningkatan pelayanan di desa. Semoga dimanfaatkan secara baik, dan tentunya dijaga dan dirawat,” bebernya.

Ungkapnya, memang tidak dipungkiri kades hanya sebatas pemegang mobil operasional saja. Kemudian, mengatur penggunaannya agar mobil terawat dan bisa selalu digunakan.

“Adanya bantuan mobil operasional desa dari Pemkot Prabumulih, memberikan manfaat kepada masyarakatnya,” pungkasnya. (rin)

  • Bagikan