Musim Hujan, Bhabin Karang Jaya Lewat Jumat Curhat Ingatkan Ini

  • Bagikan

JUMAT CURHAT : Bhabin Karang Raja, Aipda Yanuar Arif memberikan imbauan pada kegiatan Jumat Curhat, Jumat. Foto : Ist/FS.COM

PRABUMULIH, FS.COM – Curah hujan belakangan ini cukup tinggi, banjir rawan mengancam. Kelurahan Karang Jaya, salah satu kelurahan berpotensi kena banjir.

Makanya, Bhabin Karang Jaya, Aipda Yanuar Arif lewat kegiatan Jumat Curhat mengimbau agar masyarakatnya waspada dan hati-hati terhadap banjir.

Aipda Yanuar, juga mengingatkan, agar masyarakatnya terutama anak-anak tidak diperbolehkan bermain di daerah sungai dikarenakan sungai cukup deras.

“Jangan sampai ada korban banjir, dan juga anak-anak tenggelam akibat banjir,” wantinya.

Kapolres Prabumulih, AKBP Endro Aribowo SIk melalui Kapolsek Prabumulih Timur, AKP Herry Sulistyo didampingi PS Kanit Binmas, Aiptu Evi Susanto mengatakan, Bhabin mempunya kewenangan guna memastikan wilayahnya aman dan kondusif

Akunya, termasuk memberikan imbauan bahaya banjir. Sehingga, masyarakat waspada dan hati-hati di cuaca hujan relatif tinggi ini.

“Apabila ada keluhan tentang Kamtibmas ataupun banjir di tempat warga bisa langsung menghubungi Polisi RW, Bhabinkamtibmas atau bisa menghubungi No Bantuan Polisi 0813 7000 2110,” tandasnya.

Lanjutnya, jajarannya akan berupaya memberikan pelayanan terbaik kepada masyarakat membutuhkan. “Agar situasi dan kondisi, selalu aman dan kondusif. Dan, tidak ada keluhan dari masyarakat,” pungkasnya. (rin)

  • Bagikan