TATAP MUKA : Kapolres Prabumulih, AKBP Witdiardi SIk MH bertatap muka bersama masyarakat di Kantor FKPM di Kelurahan Gunung Ibul, Senin. Foto : Rian/FS.CO
PRABUMULIH – Kapolres Prabumulih, AKBP Witdiardi SIk MH bersama Satbinmas mengelar tatap muka bersama masyarakat di Kantor FKPM di Kelurahan Gunung Ibul, Kecamatan Prabumulih Timur, Senin (1/8/2022).
Kapolres mengatakan, peran aktif masyarakat memang dibutuhkan dalam menjaga Kamtibmas di lingkungan masyarakat itu sendiri. “Kita (Polres Prabumulih, red), guna meningkatkan pelayanan publik. Kita butuh saran dan masukan masyarakat,” ujar Witdiardi, kemarin.
Sambungnya, Polres Prabumulih berupaya memberikan layanan terbaik kepada masyarakat. Pada kesempatan itu, ia mengimbau masyarakat harus waspada dan hati-hati terhadap aksi pencurian dan juga peredaran dan penyalahgunaan narkoba.
“Beberapa kasus pencurian seminggu saya menjabat, telah ada pengungkapan. Juga, termasuk juga kasus peredaran dan penyalahgunaan narkoba,” sebut Mantan Kapolres Mukomuko ini.
Lanjutnya, soal masalah kekerasan seksual anak dan perempuan juga menjadi sorotannya. Dan, telah dilakukan pengungkapan dan penangkapan terhadap sejumlah pelakunya. “Kita juga meminta kepada masyarakat, guna mengaktifkan kembali poskamling atau siskamling guna mengantisipasi dan mencegah aksi pencurian di sekitar warga,” terang ayah tiga anak ini.
Dikesempatan itu, Kapolres juga memaparkan masalah program Restorative Justice (RJ). Dan, hal itu bisa dilaksanakan guna kasus-kasus tertentu. “RJ, bisa dilakukan bagi kasus-kasus tertentu, ada aturan dan ketentuannya,” sebut pria asli Magelang dan besar di Boyolali ini.
Camat Prabumulih Timur, Jhoni Panhar ST MSi melalui Kasi Pemerintahan, Eko menyambut baik adanya tatap muka Kapolres Prabumulih bersama masyarakat di Kelurahan Gunung Ibul, Kecamatan Prabumulih Timur bertempat di Kantor FKPM.
“Setidaknya bisa memberikan imbauan, juga pencerahan kepada masyarakat soal Kamtibmas dan lainnya. Selain itu, juga memberikan solusi guna penanganannya,” beber Eko.
Ketua FKPM, Suranto menjelaskan, menyambut baik kedatangan Kapolres Prabumulih baru saja menjabat. Setidaknya, kegaiatan ini selain sebagai ajang perkenalan dan silaturahmi. “Juga bisa memberikan sosialisasi, juga berdialog kepada masyarakat,” pungkasnya. (rin)