Ridho Yahya dan Keluarga. Foto : Ist/FAJARSUMSEL.COM
PRABUMULIH, FAJARSUMSEL.COM – Rabu, 14 Februari 2024 merupakan hari H, pencoblosan atau menyalurkan hak suara dalam Pemilu 2024.
Seluruh warga, tentunya akan berduyun-duyun sejak pagi menyalurkan hak suara memilih wakil rakyat mulai dari tingkat kota/kabupaten, propinsi dan tingkat pusat.
Termasuk Mantan Wako Prabumulih, Ir H Ridho Yahya MM dan keluarga masih berdomisili di Prabumulih ikut mencoblos.
Informasi di himpun awak media, Selasa, 13 Februari 2024, Mantan Wako Prabumulih, Ir H Ridho Yahya MM dan keluarga akan menyalurkan hak suaranya di TPS 08 Jalan Taman Murni Kelurahan GIB, Kecamatan Prabumulih Timur.
“Iya saya dan keluarga akan nyoblos di TPS belakang Rumdin Wako. Insya allah, pagi usai melayat,” ujar Ridho, sapaan akrabnya dibincangi awak media.
Ucapnya, hanya ia dan 3 anggota keluarga lainnya menyalurkan hak suara di TPS tersebut. “dr Rissa, ikut suaminya. Kudrat lagi kuliah di luar negeri. Paling, Bapak dan Ibu. Lalu, Maya dan Efran akan nyoblos besok,” kata dia.
Ketua KPPS TPS 08 Taman Murni Kelurahan GIB, Dika dikonfirmasi terpisah membenarkan hal itu. “Betul, Pak Ridho bersama tiga orang keluarganya masuk DPT di TPS kita,” jelasnya.
Kata dia, sejak pukul 07.00 WIB hingga pukul 13.00 WIB, pencoblosan dibuka hingga berakhir. “TPS kita sudah siap melakukan pencoblosan besok, hari ini kita masih tahap persiapan dan menunggu logistik Pemilu 2024 masuk,” tandasnya. (rin)