LEPAS : Kaban Kesbangpol Prabumulih, Ahmad Daswan SSos MM melepas 6 pelajar asal Prabumulih mengikuti seleksi Calon Paskibraka Tingkat Propinsi dan Nasional, Minggu. Foto : Ist/FAJARSUMSEL.COM
PRABUMULIH, FAJARSUMSEL.COM – Awalnya 216 pelajar dari 22 sekolah mengikuti seleksi Capaskibraka tingkat kota, terakhir hingga seleksi parade tersisa 106.
Bahkan, 6 diantaranya dikirim Badan Kesbangpol Prabumulih mengikuti seleksi tingkat propinsi hingga nasional.
Kaban Kesbangpol Prabumulih, Ahmad Daswan SSos MSi dikonfirmasi melalui Kasubbid Bina Ideologi dan Wasbang, DR Oni Lisnawati SPd MPd, belum lama ini.
“Buat seleksi tingkat propinsi dan nasional, kita telah mengirimkan 6 orang siswa perwakilan kita. Telah dilepas Pak Kaban Kesbangpol Prabumulih didampingi Serka D Pardosi dan Brigadir Arum PG SH,” ujarnya.
Masih kata dia, sedangkan buat tingkat kota proses seleksi Capaskibraka masih terus berlangsung. “Nantinya, dari 100 tersisa. Tentunya, akan diambil 30 orang Capaskibraka terbaik. Guna ditempa selama 2 bulan, agar optimal menjalankan tugasnya ketika hati H,” terangnya.
Lanjutnya, mudah-mudahan 6 pelajar mewakili Prabumulih bisa menorehkan prestasi dan membanggakan Kota Nanas ini. “Harapannya, 6 orang wakil kita bisa terpilih menjadi Capaskibraka Propinsi dan Nasional,” tutupnya. (rin)