Janji Kampanye Arlan – Franky di Desa Talang Batu, Lengkapi Infrastruktur Desa. Ajak Masyarakat, Pilih Nomor 1

  • Bagikan

TERBUKA : Arlan – Franky berkampanye di Lapangan Sepak bola Desa Talang Batu, Kecamatan RKT, Selasa. Foto : Ist/FAJARSUMSEL.COM

PRABUMULIH, FAJARSUMSEL.COM – Kampanye Arlan – Franky di Desa Talang Batu, Kecamatan RKT disambut ribuan masyarakat, Selasa, 15 Oktober 2024.

Pada kesempatan itu, Arlan – Franky menjanjikan pembangunan infrastruktur di Desa Talang Batu, Kecamatan RKT jika nantinya terpilih menjadi Wako dan Wawako Prabumulih.

“Kita mengajak masyarakat kompak dan bersatu bersama Arlan – Franky, berjuang memenangkan Paslon Nomor 1. Agar bisa mewujudkan pembangunan infrastruktur di Desa Talang Batu ini,” ujar Arlan, sapaan akrabnya.

Kehadirannya mencalonkan diri di Pilkada Prabumulih 2024 ini, tidak lain tujuannya guna membangun Prabumulih lebih maju dan sejahtera.

“Salah satunya, kita akan membangun jembatan di Desa Talang Batu guna meningkatkan transportasi masyarakat juga kesejahteraan masyarakatnya,” bebernya.

Selain, memaparkan visi pembangunan infrastruktur, Franky Nasril, menjadi Cawako Prabumulih, juga berbicara mengenai program kerja menjadi fokus pasangan ini.

Franky menekankan, program mereka akan berfokus pada peningkatan kualitas pelayanan kesehatan, penguatan sektor pendidikan, dan penciptaan lapangan pekerjaan.

“Program kami berfokus pada pengembangan fasilitas kesehatan meningkatkan jumlah tenaga medis dan kualitas layanan di rumah sakit dan puskesmas. Kami juga ingin memastikan pendidikan lebih baik, menambah fasilitas sekolah dan mendukung tenaga pengajar agar lebih sejahtera. Tidak kalah penting, kami akan mengembangkan program kewirausahaan menciptakan lapangan kerja baru, terutama bagi generasi muda,” ujar Franky dalam pidatonya.

Franky juga menegaskan bahwa pasangan ini akan berkomitmen pada transparansi dan akuntabilitas dalam pemerintahan. “Kita mengajak masyarakat bersama-sama mewujudkan Prabumulih lebih baik, mendukung pasangan nomor urut 1 dalam Pilkada mendatang,” tutupnya. (rin)

  • Bagikan