MUSDA : Wawako, H Andriansyah Fikri SH menghadiri Musda DPD LDII sekaligus membuka kegiatan itu ditandai pemasangan tanda peserta, Senin. Foto : Rian/FS.CO
PRABUMULIH – DPD LDII mengelar Musda V di Gedung Kesenian Rumah Dinas (Rumdin) Walikota (Wako), Senin (20/6/2022).
Hadir langsung dalam kegiatan itu Wawako, H Andriansyah Fikri SH sekaligus membuka kegiatan tersebut.
Dal sambutannya, Fikri, sapaan akrabnya berterima kasih atas kerja sama dan kontribusi LDII selama ini terhadap Pemkot.
“Pemkot selalu bekerja sama LDII sejak dahulu, kita mendukung pelaksanaan Musda V hari ini (kemarin, red). Semoga terpilih, pemimpin bisa nakhodai LDII Prabumulih,” pesan suami Hj Reni Indahyani SKM MSi, kemarin.
Ayah empat anak ini, berterima kasih atas kerja sama dan sumbangsi pikirannya selama ini terhadap, dan hal ini bisa berkelanjutan ke depannya.
“Sebaiknya, aklamasi. Siapa pun terpilih nantinya Pemkot akan mendukung,” ucap Politisi PDIP ini.
Tak lupa, Wawako 2 Periode ini berpesan, agar menghindari perpecahan dan membesarkan organisasi sehingga lebih maju dan berkembang lagi.
“Kita juga mengajak LDII bekerja sama soal implementasi program syiar agama islam,” terang Mantan Ketua DPRD.
Program Pemkot, kata dia, sudah mulai diikuti Gubernur Sumsel sejak awak kepemimpinanya bersama Wako, Ir H Ridho Yahya MM yaitu melarang membangun masjid meminta uang di jalankan.
“Pembangunan masjid ini, langsung dilakukan Pemkot secara langsung,” bebernya.
Ketua DPW LDII Sumsel, Rambang Padamulya mengatakan, berharap Musda V ini berjalan lancar dan sukses. Sehingga, terpilih Ketua DPD LDII Prabumulih guna menakhodai dan menjalankan program telah disusun.
“Dukung program Pemkot, khususnya dalam peningkatan IPM. Selain itu, jalankan amanat organisasi telah ditetapkan,” tukas Rambang.
Sebagai mitra pemerintah, kata dia, DPD LDII harus terus bersinergi bersama Pemkot. “Ikut berkontribusi membangun Prabumulih, khususnya dalam bidang keagamaan dan juga kesejahteraan,” pungkasnya. (rin)