PAMIT : Wako Prabumulih, Ir H Ridho Yahya MM membagikan insentif masyarakat triwulan III buat terakhir kalinya, karena tidak lagi menjabat, Senin. Foto : Ist/FS.ID
PRABUMULIH, FS.COM – Momen langka dan jarang terjadi, terlihat ketika Wako Prabumulih Ir H Ridho Yahya MM menyerahkan insentif masyarakat triwulan III dari DPMD, Dinsos, dan Satpol PP, Senin, 11 September 2023 di Pendopoan Rumdin Wako.
Pantauan awak media, Senin pagi, masyarakat penerima insentif tampak haru dan enggan berpisah bersama Wako Prabumulih. Apalagi, 10 tahun menjabat Ir H Ridho Yahya MM sangat perhatian dan peduli bersama masyarakat Kota Nanas ini.
“Saya pamit undur diri, mohon maaf kalau ada kekurangaan dan kekhilafan serta kealpaan. Selama 10 tahun menjabat, saya telah berupaya melayani dan ikhlas,” ujar Ridho, sapaan akrabnya.
Seluruh programnya, aku suami Ir Hj Suryanti Ngesti Rahayu ini, telah dirasakan manfaatnya bagi masyarakat Bumi Seinggok Sepemuyian ini. “Semoga program saya jalankan, bisa dilanjutkan Pj Wako Prabumulih,” harapnya.
Kadinsos Prabumulih, Drs A Heriyanto MM mengatakan, ada 22 insentif masyaramat dibagikan di OPD-nya. “Ini merupakan pembagian insentif masyarakat triwulan III,” sebutnya.
Kata dia, ada insentif buat guru ngaji, ustadz dan ustdza guru ngaji, pemandi jenazah, dan lainnya. “Ini simbolisnya saja, uangnya langsung masuk rekening,” pungkasnya. (rin)