Gagal Finalis Indonesian Idol, Junaidi Tetap Eksis Ngamen

  • Bagikan

MANGGUNG : Junaidi, Eks finalis Indonesian Idol manggung di kegiatan Disnaker Prabumulih, Sabtu malam. Foto : Rian/FAJARSUMSEL.COM

PRABUMULIH, FAJARSUMSEL.COM – Sempat viral, karena masuk finalis Indonesian Idol dan gagal ke tahap selanjutnya. Bagaimana, aktivitasnya sekarang?

Ternyata, masih eksis berkarya yaitu mengamen. Seperti pantauan, malam minggu, 11 Januari 2024. Menyanyikan sejumlah lagu andalannya, Junaidi cukup menghibur undangan hadir dalam kegiatan digelar Disnaker Prabumulih dalam rangka FGD ULD.

Tampak Wako Prabumulih terpilih, H Arlan atau Cak Arlan, Staff Ahli Wako Mulyadi Karoman SPd MSi, Kadisnaker Prabumulih H Sanjay Yunus SH MH dan lainnya terhibur aksi panggungnya Junaidi.

“Ayo nyanyi bersama di malam acaranya FGD ULD Disnaker Prabumulih ini, semoga semuanya terhibur,” sapa akrab Junaidi.

Junaidi sendiri, masih tetap ngamen dan memenuhi undangan nyanyi dari sejumlah pihak, ingin dirinya tampil. “Kalau ngamen masih terus jalan di Pecel Lele Tugu Kecil, tempat base camp kita tiap malam. Kalau undangan nyanyi, masih ada saja,” ucapnya.

Sementara itu, Kadisnaker Prabumulih, H Sanjay Yunus SH MH mengatakan, panggung hiburan ini sengaja diadakan guna menghibur para tamu hadir dalam kegiatan FGD ULD ini.

“Junaidi ini, sengaja kita undang guna bernyanyi dan mengisi acara FGD ULD Disnaker Prabumulih, menghibur para tamu dan undangan hadir di sini. Apalagi, Pak Wako Prabumulih terpilih Cak Arlan, Alhamdulillah hadir dalam acara ini,” pungkasnya. (rin)

 

  • Bagikan