Bupati dan Wabup, Pulang Retreat Siap Terapkan Pengalaman dan Ilmu Bagi Muara Enim

  • Bagikan

MUARA ENIM, FAJARSUMSEL.COM -Bupati Muara Enim, H Edison SH MHum dan Wabup Ir Hj Sumarni MSi sukses mengikuti Retret Kepala Daerah dan Wakil Kepala Daerah 2025 secara resmi telah ditutup Presiden RI, Prabowo Subianto @prabowo di Kompleks Akademi Militer (Akmil), Magelang, Jawa Tengah, Jumat, 28 Februari 2025.

“Selama sepekan kita mengikuti kegiatan tersebut, kita siap menerapkan ilmu dan pengalaman kesejahteraan masyarakat Kabupaten Muara Enim,” ujar Edison.

Bupati mengatakan dirinya bersama Wabup akan segera menjalankan instruksi Presiden Prabowo Subianto dalam pengarahannya menekankan pentingnya kekompakan, hilirisasi, industrialisasi, serta semangat patriotisme dan nasionalisme sebagai kunci percepatan pembangunan daerah dan kemakmuran rakyat.

“Program Asta Cita sangat menjadi bagian penting mengangkat ekonomi daerah melalui hilirisasi dan industrialisasi yang diharapkan juga dapat diwujudkan di Kabupaten Muara Enim,” akunya.

Sementara itu, Wabup mengikuti retret selama 2 hari mengaku, mendapatkan banyak wawasan dan inspirasi untuk mewujudkan visi misi Muara Enim Bangkit Rakyat Sejahtera (MEMBARA).

“Kita menilai kegiatan ini memberikan pembekalan sangat penting bagi kepala daerah dan wakil kepala daerah, terutama dalam menyatukan koordinasi dan komunikasi antara pusat dan daerah. Kita berharap wawasan dan pengalaman selama retret selain meningkatkan sinergi antar pusat dan daerah juga menjadi bekal menjalankan pemerintahan dalam mewujudkan visi misi Muara Enim Bangkit Rakyat Sejahtera atau MEMBARA,” pungkasnya. (ril)

  • Bagikan
error: Content is protected !!