Bantu Penyandang Disabilitas Vaksinasi Covid-19

  • Bagikan

BANTU : Kapolres Prabumulih, AKBP Siswandi SH SIk MH memapah warga penyandang disabilitas ketika hendak vaksinasi dalam kegiatan Baksos HUT Bhayangkara ke-76 di Masjid Miftahul Jannah Jalan Nias Kelurahan GIB, Jumat. Foto : Rian/FS CO


//Baksos HUT Bhayangkara ke-76 di Jalan Nias

PRABUMULIH – Berbagai kegiatan sosial alias bakti sosial (Baksos) dilakukan Polres Prabumulih menyambut Hari Bhayangkara ke-76, kali ini dipusatkan di Masjid Miftahul Jannah Jalan Nias Kelurahan Gunung Ibul Barat (GIB), Kecamatan Prabumulih Timur, Jumat (17/6/2022).

Kegiatan itu, antara lain; vaksinasi masal Covid-19, pemberian bantuan bagi Panti Asuhan (PA), Baksos Kesehatan berupa pemeriksaan kesehatan gratis dilakukan Bhayangkari Polres Prabumulih, dan lainnya.

Kapolres Prabumulih, AKBP Siswandi SH SIk MH didampingi Wakapolres, Kompol Ikrar Potawari SH SIk MH MSi bersama Pejabat Utama (PJU) menjelaskan, kalau kegiatan baksos ini bentuk kehadiran Polri di dalam masyarakat.

“Polri selalu peduli terhadap masyarakat, semoga baksos kita lakukan ini memberikan manfaat kepada masyarakat menerima,” ujar Siswandi, sapaan akrabnya, Jumat.

Masalah vaksinasi Covid-19, kata dia, sejauh ini masih terus dilakukan dalam rangka melawan virus asal Wuhan sejauh ini belum juga berakhir. “Covid-19, memang telah melandai tetapi kewaspadaan tetap harus dijaga. Ayo vaksin, agar kita terlindungi dari penyebaran Covid-19 masih berlangsung,” pesan suami Febbya Winika SE ini.

Pada kegiatan ini, ada bantuan bagi para penghuni panti berupa pemberian bantuan sembako. Juga, pelayanan kesehatan diberikan Bhayangkari berupa pemeriksaan kesehatan gratis.

“Kita juga selalu berupaya bersinergi bersama Pemerintah kota (Pemkot) dalam rangka memberikan rasa aman dan nyaman, agar situasi dan kondisi selalu kondusif,” pungkasnya.

Pantauan awak media, pada kegiatan baksos itu Kapolres tidak sungkan membantu penyandang disabilitas mengikuti kegiatan vaksinasi massal.

Kegiatan menyambut HUT Bhayangkara ke-76, banyak sekali rangkaian. Termasuk, sebelumnya telah dilakukan pelaksanaan donor darah dan telah disumbangkan ke PMI dan disimpan di UTD RSUD.

Eko, salah satu warga berterima kasih adanya kegiatan Baksos di Jalan Nias Kelurahan GIB ini. “Tidak hanya bisa vaksin Covid-19 saja, kesehatan kita juga dicek. Semoga kegiatan seperti ini rutin dilaksanakan, karena manfaatnya sangat bagus,” ucapnya. (rin)

  • Bagikan