TATAP MUKA : Kapolres Prabumulih, AKBP Witdiardi SIk MH bersama jajaran menyambangi Pasar Inpres dan bertatap muka bersama pedagang, Kamis siang. Foto : Humas Polres Prabumulih for FS.CO
PRABUMULIH, FS.CO – Di sela-sela kesibukannya sehari-hari, Kapolres Prabumulih AKBP Witdiardi SIk MH tetap menyempatkan diri memberikan penyuluhan kepada masyarakat. Khususnya, masalah Protkes karena pandemi Covid-19 sejauh ini belum berakhir.
Meski, kasus Covid-19 di Kota Prabumulih memang telah landai. Salah satunya, menyambangi Pasar Inpres dan bertatap muka bersama pedagang. “Tetap Protkes yah, jangan tidak. Supaya, terhindar dari penyebaran Covid-19 sejauh ini masih terus berlangsung,” kata Witdiardi, sapaan akrabnya.
Ujar Kapolres, dalam keseharian mengimbau, masyarakat selalu memakai masker agar terlindungi dari penularan Covid-19. Karena, pemakaian masker cukup efektif guna pencegahan penyebaran penyakit merebak sejak 2020 silam.
“Selalu pakai masker, dimana saja dan kapan saja. Agar tidak terkena penularan Covid-19, dan kita selalu terlindungi,” beber Mantan Jatanras Polda Bengkulu ini.
Pada kesempatan itu juga, Mantan Kapolres Mukomuko ini mengingatkan, masyarakat belum vaksin guna mendatangi sentra pelayanan vaksin Covid-19. “Supaya bisa meningkatkan kekebalan tubuh atau imunitas, agar bisa melawan Covid-19. Dan, terhindar dari gejala berat efeknya,” pesan Mantan Korspripim Kapolda Bengkulu ini.
Bahkan, ia menekankan, di jajarannya agar selalu mengingatkan masyarakat patuh dan taat terhadap Protkes karena Covid-19 belum usai sejau ini. “Ayo terus tingkatkan kewaspadaan, supaya angka kasus Covid-19 tidak naik lagi,” pesan Mantan Kasubdit Tipidsus Ditreskrimsus Polda Bengkulu ini. (rin)