Bacaleg Gerindra Prabumulih, Leoni Arlan Terus Bergerak, Begini Caranya Serap Aspirasi Warga Dapilnya

  • Bagikan

SILATURAHMI : Bacaleg Gerindra Prabumulih, Leoni Ayu Pratiwi Arlan bersilaturahmi bersama warga di Desa Rambang Senuling, Kecamatan RKT, Sabtu. Foto : Ist/FS.COM

PRABUMULIH, FS.COM – Bacaleg Gerindra Prabumulih, Leoni Ayu Pratiwi Arlan punya strategi sendiri guna meraup suara di dapilnya guna terpilih menjadi wakil rakyat. Seperti Sabtu lalu, 11 Maret 2023, Leoni Arlan, begitu sapaan akrabnya bersama timnya menyambangi dan bertatap muka bersama warga Desa Rambang Senuling di Kecamatan RKT.

Leoni tampak akrab bersama warga, mendengarkan keluh kesahnya salah satunya masalah harga jual karet, sawit, dan lainnya.

Putri sulung H Arlan ini, rutin turun ke dapilnya guna mendekat diri kepada masyarakat, guna mendulang suara Pemilu 2024, khususnya Pemilihan DPRD Prabumulih Dapil Kecamatan RKT, Prabumulih Selatan, dan Prabumulih Barat.

“Iya betul, kita mendatangi warga di desa, khususnya petani karet, sawit dan lain-lain, guna berkonsultasi permasalahan harganya. Nantinya harga ini akan kita pelajari bagaimana supaya nilai jualnya tinggi, sehingga petani tidak kecewa dan jerih payah mereka seimbang harga jual, ” tegas Leoni Arlan kepada awak media, akhir pekan ini.

Lanjutnya, kebiasaan positif dan bakatnya turun dari sang ayah merupakan seorang pengusaha. Kata dia, kalau sekarang nilai jual karet tidak seimbang jerih payah petani. “Mudah- mudahan ke depannya ada solusinya,” harapnya.

Leoni Arlan menjelaskan, perbandingan harga ini disurvei mulai dari Desa Rambang Sinuling,  Desa Talang Batu, Desa Air Rambang. Dan ini, ia masih berusaha terus mendatangi desa lainnya ada di Prabumulih.

“Saat ini, masih melanjutkan studi S2, makanya tidak dapat setiap hari terjun ke masyarakat, namun pastinya hasil didapat, saya secara pribadi berkonsultasi bersama papa (H Arlan, red) menaikkan harga jual,” urainya.

Kata dia, sebagai Bacaleg Gerindra Prabumulih Dapil II, akan terus bersilaturahmi bersama warga desa lainnya. “Mudah-mudahan kita semua dalam keadaan sehat, sehingga apa kita harapkan dapat dikabulkan dan terpenuhi semuanya,” tukasnya. (rin/ril)

  • Bagikan