AHY Lantik Pengurus Demokrat se-Sumsel, Ketua Demokrat Prabumulih DV : Jalankan Instruksi AHY Target Prabumulih Partai Pemenang Pemilu, Totalitas Menangkap Pencapresan AHY

  • Bagikan

JABAT TANGAN : Ketua DPC Partai Demokrat Prabumulih, Deni Victoria SH MSi menjabat tangan Ketua Umum DPP Partai Demokrat, AHY di sela-sela pelantikan pengurus di DPD Partai Demokrat Sumsel dan DPC Demokrat se-Sumsel, Kamis. Foto : Ist/FS.COM

PALEMBANG , FS.COM – Ketua DPP Partai Demokrat, AHY hadir di Sumatera Selatan atau Sumsel, sejak Rabu malam, 18 Januari 2023. Guna melakukan pelantikan kepengurusan DPD Partai Demokrat Sumsel, dan DPC Partai Demokrat se-Sumsel di Hotel Aryaduta, Palembang. Termasuk diantaranya, DPC Partai Demokrasi Prabumulih, Kamis, 19 Januari 2023.

Putra sulung Presiden RI ke 6 ini mengatakan, pengurus DPD Partai Demokrat Sumsel dan DPC Partai Demokrasi Prabumulih telah dilantik harus menjalankan amanah secara baik dan total, sesuai sumpah janji telah diucapkan.

“Mari kita gelorakan semangat perubahan, dan kebaikan. Harapan kita, Partai Demokrat Sumsel bisa menyentuh semua lapisan masyarakat hingga lapisan terbawah. Khususnya, warga tidak mampu atau miskin,” pesan Mantan Pamen TNI AD Terakhir Berpangkat Mayor ini.

Bebernya, kompetisi politik sekarang ini tidaklah sederhana, tetapi penuh berbagai dinamika. Sehingga, seluruh kader dan pengurus Partai Demokrat Sumsel mulai mempersiapkan diri menghadapi tahun demokrasi ini pada 2024 mendatang.

“Waktu terbatas, harus disikapi para kader dan pengurus Partai Demokrat Sumsel secara optimal. Sehingga, Demokrat bisa menjadi partai pemenang di seluruh Sumsel,” tukas lulus terbaik atau Adhi Makayasa Akmil 2000 ini.

Sementara itu, Ketua DPC Partai Demokrat Prabumulih, Deni Victoria SH MSi menjelaskan, kalau jajarannya siap dan tunduk terhadap instruksi AHY membirukan langit Prabumulih pada Pemilu 2024. Sehingga, menjadi partai pemenang pemilu.

“Mewujudkan itu, kita tekankan agar kader dan pengurus DPC Partai Demokrat Prabumulih menjaga kekompakan dan solid. Dalam rangka berjuang bersama-sama, memenuhi target minimal 6 kursi di Pileg tahun depan,” terang DV, sapaan akrabnya.

Lanjutnya, Partai Demokrat Prabumulih akan terus mengelorakan semangat perubahan dan kebaikan, agar menyentuh hati masyarakat Prabumulih dan tidak kelain hati pada Pileg 2024.

“Selain itu, Partai Demokrat Prabumulih akan totalitas memenangkan pencapresan AHY, baik Capres atau Cawapres mendatang,” tukas ayah dua anak ini.

Suami Leni Kartika SH MSi ini menegaskan, kalau Partai Demokrat Prabumulih telah menyiapkan strategi khusus. Salah satunya, lewat program menyentuh hati masyarakat. “Seperti; program Jumat Berbagi atau Jumat Berkah, Kader dan Pengurus juga AMPD serta Srikandi sambang warga, kegiatan gotong royong membuka jalan, dan lainnya. Kita optimis dan yakin, Partai Demokrat Prabumulih menjadi Partai Pemenang Pemilu 2024,” pungkasnya. (rin)

  • Bagikan