Meningkatkan Transparansi dan Akuntabilitas Dalam Pengelolaan Informasi, Diskominfo Prabumulih Bersama PN Sosialisasi Ini?

  • Bagikan

SOSIALISASI : Diskominfo Prabumulih mengelar sosialisasi pentingnya perlindungan data dan informasi publik, Jumat. Foto : Ist/FAJARSUMSEL.COM

PRABUMULIH, FAJARSUMSEL.COM – Meningkatkan Transparansi dan Akuntabilitas Dalam Pengelolaan Informasi, Pemkot Prabumulih melalui Diskominfo melaksanakan Sosialisasi Pentingnya Perlindungan Data dan Informasi Publik, Jumat, 20 September 2024 di Ruang Rapat Lantai 1.

Hadir Asisten II Drs H Muhammad Ali MSi; Ketua PN Prabumulih Asriningrum Kusumawardhani SH MH; Kadiskominfo Drs Mulyadi Musa MSi; Ketua PWI Mulwadi dan juga seluruh Kepalat OPD, Kepala Bagian serta Camat se-Prabumulih.

Ketua PN Prabumulih, RA Asriningrum Kusumawardani SH MH menjelaskan, sosialisasi ini tidak hanya melindungi data dan informasi publik tetapi juga sebagai upaya menjaga mutu pelayanan satuan kerja yang ada di daerah.

“Saya menyampaikan rasa terima kasih kepada Pemkot Prabumulih atas dukungannya terhadap PN Prabumulih dalam melaksanakan kegiatan sosialisasi ini. Semoga kegiatan ini dapat membawa manfaat bagi kita semua,” ujar Asriningrum.

Mewakili Plh Walikota Prabumulih, Asisten II Drs H Muhammad Ali MSi menyampaikan, kegiatan sosialisasi ini merupakan satu hal sangat penting sekali. “Seluruh OPD harus paham dan mengerti mengenai data-data, perlindungan dan keterbukaan informasi seperti apa dapat dan tidak dapat disampaikan  kepada publik sebab tidak semua data bisa disebarluaskan,” pesannya.

Kadiskominfo Prabumulih, Drs Mulyadi Musa MSi juga berharap, agar kegiatan sosialisasi pentingnya perlindungan data dan informasi publik. “Guna meningkatkan transparansi dan akuntabilitas dalam pengelolaan informasi dapat berjalan lancar dan memberikan manfaat,” pungkasnya. (rin/ril)

 

  • Bagikan