Terima SKK Migas, Pj Wako Prabumulih Ajak Bersinergi

  • Bagikan

AUDIENSI : Pj Wako Prabumulih, H Elman ST MM menerima audiensi Perwakilan SKK Migas di ruang kerjanya, Selasa. Foto : Ist/FAJARSUMSEL.COM

PRABUMULIH, FAJARSUMSEL.COM – Perwakilan SKK Migas melakukan audiensi bersama Pj Wako Prabumulih, H Elman ST MM di ruang kerjanya, Selasa, 30 Juli 2024.

Pj Wako Prabumulih langsung menyambutnya bersama sejumlah Kepala OPD mendatanginya. Elman, sapaan akrabnya meminta SKK Migas agar senantiasa bersinergi bersama Pemkot Prabumulih.

“Prabumulih ini, salah satu kota penghasil migas. Harapannya, SKK Migas bisa bersinergi bersama Pemkot Prabumulih,” ujar suami Hj Windriana ini.

Sambungnya, jika ada kegiatan eksplorasi migas di Prabumulih agar disosialisasikan kepada masyarakat. Sehingga, masyarakat paham dan bisa mendukung kegiatan tersebut.

“Jangan sampai, masyarakat tidak tahu ada kegiatan eksplorasi migas di wilayahnya. Hingga akhirnya, memunculkan potensi konflik dan juga kerawanan. Hal ini sangat penting dilakukan sehingga masyarakat mengetahui ada kegiatan tersebut, dan memberikan support,” terangnya.

Ungkap ayah tiga anak ini, Pemkot Prabumulih jelas sangat mendukung kegiatan eksplorasi migas di Prabumulih. Tentunya, akan memberikan dampak positif bagi kesejahteraan dan kemajuan Prabumulih. “Kita tidak bisa pungkiri, sebagai kota penghasil migas. Prabumulih secara tidak langsung telah menerima benefitnya, berupa dana bagi hasil migas masuk ke APBD,” pungkasnya. (rin)

 

  • Bagikan