AMANKAN : Tim Gabungan Sekuriti PT PHRZ Field Prabumulih dan BKO TNI-Polri bersama Polsek Rambang Lubai mengamankan dua pelaku pencurian pipa milik BUMN, Minggu. Foto : Ist/FS.COM
MUARA ENIM, FS.COM – Aksi pencurian pipa milik PT PHRZ Field Prabumulih kembali berhasil digagalkan, Tim Sekuriti dan BKO TNI-Polri bersama Polsek Rambang Lubai, Minggu, 16 Juli 2023.
Aksi pencurian terjadi pipa Flow Line 4 Inch Jalur sumur-sumur Lapangan Aur WK Field Prabumulih ke SP Beringin C, dua pelaku pencurian berhasil diamankan Minggu, sekitar pukul 21.30 WIB ketika pelaku tengah memotong pipa menggunakan mesin las di lokasi.
Dua pelakunya, yaitu Akhir Kalam, 31 tahun, warga Dusun 3 Desa Aur, Kecamatan Lubai, Kabupaten Muara Enim bersama Dian Epriadi, 37 tahun Dusun Gunung Raja, Kecamatan Empat Petulai Dangku, Kabupaten Muara Enim.
Dari tangan keduanya, diamankan barang bukti; 1 unit mobil truk Mitsubishi Fuso BG-8508-DC. Lalu, 54 Batang Pipa, berukuran 4 inch panjang 4 meter.
Informasi dihimpun awak media, dari PT PHRZ 4 Field Prabumulih, Minggu, 16 Juli 2023, sekitar pukul 18.30 WIB, mendapat info dari warga ada pelaku pencurian sedang memotong pipa ukuran 4 inch Eks Jalur Flow Line Non Aktif dari sumur-sumur di Lapangan Aur WK Field Prabumulih ke SP Beringin C.
Sekitar pukul 19.00 WIB, Officer Security, Ubaidillah memerintahkan Security Staff dan Tim Sekuriti beserta BKO TNI-Polri langsung bergerak ke TKP. Sekitar pukul 21.00 WIB. Tim Sekuriti dan BKO TNI-Polri tiba di TKP dan memang benar pelaku sedang melakukan pemotongan pipa dan akan memuat pipa tersebut ke dalam mobil truk Mitsubishi Fuso BG-8508-DC.
Sekitar pukul 21.30 WIB, dilakukan penangkapan kepada 2 orang pelaku dan barang bukti pipa sudah dimuat di mobil tersebut. Pukul 21.40 WIB, Tim Sekuriti dan BKO TNI-Polri melaporkan perihal penangkapan tersebut kepada Officer Security dan langsung mengarahkan segera membawa pelaku dan barang bukti mobil dan pipa sebanyak 54 batang ke Polsek Rambang Lubai diamankan.
“Dua pelaku kita tangkap ketika memotong pipa milik perusahaan di lokasi produksi PT PHRZ 4 Field Prabumulih berupa pipa Flow Line 4 inch jalur sumur-sumur Lapangan Aur WK Filed Prabumulih ke SP Beringin C,” terang Kasek PHRZ 4 Field Prabumulih, Ubaidillah didampingi Sekuriti Staff, Kapten CHB Hary Wiyono kepada awak media, Selasa, 18 Juni 2023.
Lanjutnya, dua pelaku berikut barang bukti telah diamankan ke Mapolsek Rambang Lubai. “Iya, proses hukumnya kini ditangani penyidik Unit Reskrim Polsek Rambang Lubai,” ucapnya.
Superintendent Field Prabumulih HSSE OPS, Willem Komperi mengatakan, manajemen mengapresiasi penanganan kasus pencurian di wilayah kerja PT PHRZ 4 Field Prabumulih.
“Kita berharap kegiatan perusahaan di wilayah kerja PT PHRZ 4 Field Prabumulih aman dan lancar serta tanpa gangguan. Dan, jajaran manajen akan memberikan support penuh,” bebernya.
Kapolres Muara Enim, AKBP Andi Supriadi SH SIk MH melalui Kapolsek Rambang Lubai, AKP Henrinadi SH MH didampingi Kanit Reskrim, Bripka Dalih Warsa SH membenarkan. “Benar kita telah mengamankan dua pelaku pencurian pipa milik PT PHRZ 4 Field Prabumulih, sejumlah barang bukti telah kita aman,” tukasnya.
Ungkapnya, kedua pelaku dijerat Pasal 363 KUHP tentang pencurian. “Proses hukumnya tengah berjalan, ancamannya di atas 5 tahun,” tutupnya. (rin)