KURBAN : Anggota PKPP dan IKPP menyembelih hewan kurban di hari raya Idul Adha di Jalan Gama Belakang Komplek CPM, Jumat sore. Foto : Ist/FS.COM
PRABUMULIH, FS.COM – Tahun ini, hari raya Idul Adha, PKPP dan IKP berkurban 7 ekor sapi dam disembelih di salah satu rumah anggota di Jalan Gama Belakang Komplek CPM, Jumat, 30 Juni 2023.
Wako dan Wawako Prabumulih selalu ikut berkurban bersama PKPP dan IKP setiap tahunnya, sebagai bentuk partisipasi dan juga menjalin silaturahmi bersama masyarakat.
“Alhamdulillah, kumpulan anggota PKPP dan IKP tahun ini berhasil menyembelih 7 ekor sapi, termasuk Pak Wako dan Wawako Prabumulih selalu ikut berpartisipasi dalam kumpulan penyembelihan hewan kurban,” aku Ketua PKPP, Parto.
Kata dia, sengaja tahun ini agak berbeda, penyembelihan dilakukan sendiri dan bergotong royong sesama anggota dalam rangka memperkuat silaturahmi dan keakraban.
“Pak Wawako, Pak Fikri bersama Bu Reni. Hadir langsung dan ikut terlibat dalam penyembelihan hewan kurban, juga termasuk makan bersama,” bebernya.
Kata dia, hasil 7 ekor sapi disembelih ada 500 – 600 kantong daging kurban. Selain dibagikan kepada anggota, juga dibagikan kepada masyarakat sekitar.
“Sebagai bentuk kepedulian, dan juga perhatian serta bisa ikut merasakan hewan kurban disembelih. Semoga, tahun depan PKPP dan IKP bisa berkurban lebih banyak lagi,” pungkasnya. (rin)