PELETAKAN : Wako Prabumulih, Ir H Ridho Yahya MM didampingi Perwakilan McD, Agung Zainal melakukan peletakan batu pertama pembangunan gedungnya, Jumat sore. Foto : Rian/FS.COM
PRABUMULIH, FS.ID – Peletakan batu pertama menandai pembangunan gedung McD di Prabumulih dilakukan Wako Prabumulih Ir H Ridho Yahya MM bersama Perwakilan McD, Agung Zainal, Jumat, 30 Juni 2023.
Ridho, sapaan akrab Wako Prabumulih berharap, pembangunannya berjalan lancar dan tanpa kendala. Hingga, pembangunannya cepat selesai. “Kita telah memadukan usaha dan doa, menandai peletakan batu pertama ini telah dilaksanakan pembacaan surat Yasin dan juga penyembeliha satu ekor sapi,” ujar suami Ir Hj Suryanti Ngesti Rahayu ini.
Lalu, pesan ayah tiga anak ini, khusus pekerja non skill mendorong memberdayakan tenaga kerja lokal, sehingga mendukung program pengentasan pengangguran dicanangkannya.
“Bukan hanya di Prabumulih saja, saya mencarikan loker bagi masyarakat Prabumulih khususnya para pemuda hingga keluar daerah dan juga luar negeri. Awal bulan ino, direncanakan saya berangkat ke Jepang. Karena, adanya 25 warga Prabumulih lulus seleksi dan ikut program tersebut,” terang pria asal OI ini.
Sementara itu, Perwakilan McD, Agung Zainal mengatakan, pembangunannya ditarget September selesai. Sehingga, kalau tidak Desember 2023 yah m awal Januari 2024, McD sudah bisa hadir di Prabumulih.
“Soal permintaan pekerja non skill sesuai permintaan Pak Wako Prabumulih, mudah-mudahan kita pertimbangkan guna mendukung program pengentasan pengguran Pemkot Prabumulih,” pungkasnya. (rin)