Bakal Terima Hibah Gedung Bioskop Nasional, Ridho : Kita Pastikan Lagi, Apalagi Cuma-Cuma

  • Bagikan

CEK : Wako Prabumulih, Ir H Ridho Yahya MM mengecek Gedung Bioskop Nasional, rencananya dihibahkan ahli waris ke Pemkot Prabumulih, belum lama ini.

PRABUMULIH, FS.COM – Beberapa hari sebelum lebaran, Wako Prabumulih Ir H Ridho Yahya MM kedatangan ahli waris Bioskop Nasional bersama Kuasa Hukumnya, H Jhon Fitter SH MH, belum lama ini.

Didapat informasi, ahli waris hendak menghibahkannya kepada Pemkot Prabumulih secara cuma-cuma alias gratis diperuntukan bagi dunia pendidikan, dan juga bagian depan bertuliskan Bioskop Nasional jangan dirubah karena bernilai sejarah bagi Prabumulih.

Hal itu dibenarkan Wako Prabumulih ketika dibincangi awak media, belum lama ini. “Iya ada ahli waris Bioskop Nasional, hendak menghibahkan gedung bersejarah itu kepada Pemkot Prabumulih secara gratis, guna dimanfaatkan bagi kepentingan masyarakat khususnya dunia pendidikan,” ujar Ridho, sapaan akrabnya, sambil berterima kasih kepada ahli waris atas hibahnya.

Kata suami Ir Hj Suranti Ngesti Rahayu ini, telah melakukan pengecekan di lokasi dan kondisi bangunan memang telah lama dan berada di kawasan strategis. “Iya kita pastikan lagi kepada ahli waris bersama kuasa hukumnya, apakah benar-benar hibahnya. Soalnya, ini gratis diserahkan kepada Pemkot Prabumulih. Apalagi, jika dijual bangunan gedung Bioskop Nasional ini nilainya bisa Rp 5-6 miliar,” tukas ayah tiga anak ini seraya belum percaya atas niat baik ahli waris.

Kata adik Wagub Sumsel ini, jika benar-benar hibah tahun ini Pemkot Prabumulih segera bergerak melakukan pembangunan. Akunya, awalnya mau dibangun gedung serba guna. Tetapi, ahli waris menginginkan dibangun sekolah. “Kita rencanakan bangun SD, tampak depan tulisan Bioskop Nasional akan kita pertahankan. Akan direnovasi, agar lebih bagus dan cantik,” terangnya sambil menyebutkan, kalau iya hibah ini benar-benar luar biasa.

Sementara itu, Kuasa Hukum Ahli Waris, H Jhon Fitter SH MH dikonfirmasi membenarkan hal itu. “Keluarga ahli waris Bioskop Nasional, memang sudah sepakat dihibahkan guna kepentingan masyarakat. Benar, hibahnya cuma-cuma,” terang Jhon.

Lanjut Jhon tidak menampik, adanya sejumlah permintaan dari ahli waris tampak depan bertuliskan Bioskop Nasional dipertahankan karena punya nilai sejarah. “Iya memang permintaan, buat dunia pendidikan. Khususnya, gedung sekolah,” tutupnya. (rin)

  • Bagikan