Jhoni Panhar. Foto : Ist/FS.COM
PRABUMULIH, FS.COM – Kelurahan memiliki anggaran Rp 200 juta, digelontorkan Pemkot Prabumulih dalam rangka pengentasan kemiskinan di Kota Nanas ini.
Menyikapi itu, Camat Prabumulih Timur, Jhoni Panhar ST MM mengatakan, 8 kelurahan di wilayahnya berpesan agar menggunakan dana tersebut sebaiknya dalam rangka mendukung program pemerintah mengentasi kemiskinan di Bumi Seinggok Sepemuyian ini.
“Kita mendorong kelurahan menyusun program pengentasan kemiskinan tepat sasaran, sehingga bisa menekan angka kemiskinan di Prabumulih,” terang Jhoni.
Lanjutnya, petakan kemiskinan di wilayah masing-masing. Tentunya, datanya harus valid sehingga dana kelurahan digelontorkan tidak menjadi sia-sia. “Apalagi, di akhir jabatannya Pak Wako dan Wawako sangat fokus masalah pengentasan kemiskinan. Dan, kita selaku bawahan harus mendukungnya. Hingga program ini bisa berhasil,” bebernya.
Ditekankannya, para lurah harus aktif dalam program pengentasan kemiskinan di wilayahnya. Ia optimis, program tepat sasaran bisa menekan angka kemiskinan di Kota Migas ini. “Mari kita bergerak bersama-sama membantu Pemkot Prabumulih mengentaskan kemiskinan di Kota Perlintasan ini. Sehingga, bisa dibawah satu digit,” bebernya.
Sebutnya, anggaran Rp 200 juta bagi kelurahan dalam pengentasan kemiskinan jangan di sia-siakan. “Program pengentasan kemiskinan ini, harus mendorong warga miskin meningkatkan kesejahteraannya. Berikan modal usaha, agar mau mengubah hidupnya,” bebernya. (rin)