TINJAU : Fraksi Golkar DPRD Prabumulih diketuai Welizar SE langsung merespon keluhan masyarakat terkait jalan rusak ke kebun di Desa Tanjung Telang, dan melakukan peninjauan guna perbaikan dalam waktu dekat. Foto : Ist/FS.CO
//Gotong Royong Perbaikan Jalan
PRABUMULIH, FS.CO – Merespon keluhan masyarakat terkait jalan rusak menuju ke kebun dalam rangka membawa hasil pertanian di Desa Tanjung Telang, Kecamatan Prabumulih Barat.
Fraksi Golkar DPRD Prabumulih langsung bergerak melakukan peninjauan lokasi jalan rusak di Desa Tanjung Telang dipimpin Ketua Fraksi, Welizar SE bersama Anggotanya, Apriansyah ST dan H Zainuddin, Rabu, 28 September 2022.
“Bersama perangkat desa dan masyarakat, kita melakukan survey lanjutan fix rencana gotong royong perbaikan jalan akses masyarakat menuju ke kebun dan balik dari kebun membawa hasil pertaniannya sempat tertunda,” ujar Ketua DPD II Partai Golkar Prabumulih didampingi Sekretaris, Syamsu Rizal, Syamdakir Amrullah Edy Hamid ST dikonfirmasi, Rabu malam.
Kata Uncle Syam, sapaan akrabnya perbaikan akan segera dilaksanakan nanti pada 8 Oktober 2022, masih dalam rangkaian bulan bakti Partai Golkar memperingati HUT Golkar ke 58 pada 2022.
“Semoga nanti sudah diperbaiki jalan tersebut di Desa Tanjung Telang dapat memberikan manfaat buat masyarakat lancar menuju ke kebun dan ladang begitupun sebaliknya memperlancar perekonomian di sana,” aku suami Wulandari SE ini.
Kata ayah tiga anak ini, dalam survey itu Ketua kecamatan Golkar Prabumulih Barat Karnedi, Ketua Golkar PAC Tanjung Telang Herman, dan Wakil Ketua Golkar Juani dan Sugiarto juga ikut.
“Kegiatan ini, memang program Golkar Prabumulih dalam rangka aksi nyata kalau Suara Golkar Suara Rakyat. Golkar berupaya hadir dalam setiap kesulitan masyarakat, dan wajib memberikan solusi,” pungkasnya menjelaskan, masih banyak keluhan masyarakat masuk di Partai Golkar Prabumulih dan segera direspon.
Tambahnya, seluruh kader Golkar dan pengurus ditekankan bekerja ikhlas bagi masyarakat Kota Nanas ini. “Agar Golkar Prabumulih selalu dihati masyarakat, kalau Golkar memang partainya masyarakat Prabumulih,” tandasnya sambil menyebutkan, kalau kegiatan demikian sudah sering dilakukan sejak lama dan bukan hal baru. Malahan sejak 2018, di Sukajadi dan lainnya. (rin/ril)