BANGUN : Yayasan Wahdini tengah membangun masjid, butuh uluran tangan. Foto : Rian/FS.CO
PRABUMULIH, FS.CO – Yayasan Wahdini Sukajadi, kini tengah membangun masjid di lingkungannya. Pembangunan baru sebatas pondasi, lantai, dan juga tiang.
Pengelola Yayasan Wahdini, Juju Sukandi mengatakan, memohon bantuan kalau ada donatur berkenan membantu agar masjid bisa di atapi saja hingga bisa difungsikan sebagai sarana anak yatim penghuni melaksanakan ibadah.
“Kita mohon bantuan donasinya, minimal yah bisa diatasi dahulu saja. Kalau, ada donatur mau membantu,” kata Juju di sela-sela menerima kunjungan dari DPC Demokrat Prabumulih, Selasa, 13 September 2022.
Sebutnya, uluran tangan donatur sangat dibutuhkan guna melengkapi sarana prasarana Yayasan Wahdini ini. Dan, ia berterima kasih atas bantuan para donatur kepada Yayasan Wahdini hingga bangunan hingga sekarang ini.
“Terserah mau bahan bangunan atau uang, semuanya kita terima guna melanjutkan pembangunan masjid secara bertahap ini,” bebernya.
Bebernya, semoga para donatur selalu diberikan kelapangan rezeki. Sehingga, terus senantias bisa membantu Yayasan Wahdini.
“Kita tidak hanya mengurusi anak yatim piatu normal, tetapi juga anak yatim piatu disabilitas,” pungkas. (rin)