33 Personel Polres Prabumulih Terima Penghargaan, Kapolres : Terus Pertahankan dan Sebagai Contoh

  • Bagikan

PENGHARGAAN: Kapolres Prabumulih, AKBP Endro Aribowo SIk memberikan pengharhaan kepada personelnya bekerja baik melakukan pengungkapan kasus dan lainnya, Senin. Foto : Ist/FS.COM

PRABUMULIH, FS.COM – Polres Prabumulih memberikan penghargaan kepada 33 personel di lingkungannya dinilai telah bekerja baik, di luar kemampuannya. Salah satunya, melakukan pengungkapan kasus kriminal dan narkoba. Juga, peningkatan pelayanan kepada masyarakat.

Penghargaan tersebut diserahkan secara langsung Kapolres Prabumulih, AKBP Endro Aribowo SIk disaksikan Wakapolres, Kompol Hendri SH dan para PJU di sela-sela apel Senin, 8 Januari 2024.

“Penghargaan ini bukan seremonial saja, tetapi bentuk apresiasi pimpinan dan institusi Polri,” ujar Endro, sapaan akrabnya, Senin pagi.

Tak lupa, suami Ivone Endro ini, mengucapkan terima kasih kepada personelnya telah bekerja luar biasa, bekerja di luar kemampuan. “Hal ini, tentunya bisa menjadi contoh dan pemberi semangat bagi personel Polres Prabumulih lainnya. Harus dipertahankan dan terus ditingkatkan,” pesan ayah empat anak ini.

Kata Mantan Kasubdit Reg Ident Ditlantas Polda Sumsel ini, roda organinasi terus berjalan, terus tingkatkan pelayanan kepada masyarakat.

“Kita berterima kasih dan memberikan memberikan kepada personel Polres Prabumulih telah berkontribusi, memberikan hal terbaik kepada institusi. Baik itu, pengungkapan kasus kriminal dan narkoba. Dan, juga pelayanan publik di Polres Prabumulih,” tandasnya. (rin)

  • Bagikan