TURNAMEN : RS AR Bunda Prabumulih tuan rumah turnamen badminton HKN 60 digelar di Aulanya, Sabtu pagi. Foto : Rian/FAJARSUMSEL.COM
PRABUMULIH, FAJARSUMSEL.COM – RS AR Bunda Prabumulih menjadi tuan rumah rangkaian kegiatan HKN 60 digelar Dinkes, Sabtu, 9 Nopember 2024.
Kegiatan itu berlangsung di Aula RS AR Bunda Prabumulih, dibuka Kadinkes Prabumulih dr Hj Hesti Widyaningsih MKes MM didampingi Direktur RS AR Bunda Prabumulih, dr H Alip Yanson MARS.
“Semarak kegiatan peringatan HKN 60 di lingkungan Dinkes Prabumulih telah dimulai sejak Jumat, 8 Nopember 2024. Diawali lomba cerdas cermat di RS Pertamina Prabumulih. Hari ini, turnamen badminton diikuti 28 peserta merupakan makes dari Dinkes, RS, Faskes, dan BPJS,” aku Hesti, sapaan akrabnya.
Selain sebagai ajang silaturahmi, kata perempuan cantik berjilbab ini kegiatan ini memberikan contoh kepada masyarakat, senantiasa menjaga kesehatan lewat berolahraga.
“Salah satunya, rutin olahraga. Bisa juga bermain badminton, menjadikan pilihan,” tukasnya.
Lanjutnya, di momentum HKG 60 ini jajarannya mengajak masyarakat guna senantiasa menjaga kesehatannya. Pasalnya, kalau sudah sakit akan merugikan diri sendiri. “Jaga stamina agar tetap fit, rutin berolahraga,” bebernya.
Sementara itu, dr H Alip Yanson MARS mengatakan, bangga atas kepercayaan Dinkes Prabumulih menjadikan RS AR Bunda tuan rumah turnamen badminton. “Kita siapkan piala, piagam, dan uang pembinaan bagi para juara,” sebutnya.
Di peringatan HGN 60 ini, RS AR Bunda Prabumulih akan terus melayani dan meningkatkan pelayanan kesehatan kepada masyarakat. “Sehingga, pelayanan kesehatan dirasakan masyarakat dan dinikmati makin baik,” tutupnya. (rin)